KAIJIN dictionary adalah software yang dapat menterjemahkan kata dalam bahasa Jepang ke Indonesia dan Indonesia ke Jepang (versi ini masih dalam tahap pengembangan). Software kamus ini di-claim sebagai software kamus Jepang – Indonesia offline gratis pertama di dunia.
Program ini bersifat publik dan freeware (tanpa biaya). Anda bebas menggunakan dan bebas meng-copy nya dalam CD kemudian membaginya kepada teman-teman Anda atau mungkin menyebarkannya di blog Anda tanpa dikenakan biaya APAPUN sejauh tidak mengubah keaslian software kamus gratis ini. Dilarang keras meng-copy program ini untuk keperluan bisnis yang berorientasi profit dan untuk kepentingan komersial. Penggunaan program ini hanya boleh dilakukan untuk kepentingan pendidikan semata.
** Untuk diingat :* Jika anda menggunakan Windows XP, KAIJIN dictionary memerlukan
Microsoft .NET Framework Runtime 2 sebelum bisa di jalankan !!
Jika belum terinstall di komputer, Anda bisa men-download di sini. (22,4 MB)
* Apabila komputer Anda tidak dapat menampilkan huruf-huruf Jepang, silahkan baca artikel ini:http://www.yumeko.web.id/cara-menulis-huruf-jepang-di-windows-xp-menginstall-microsoft-input-method-editor-ime
*** Sekedar InfoKAIJIN 1.5 (Yang sekarang)
* Release pada 1 Januari 2010.
* Penambahan huruf Hiragana di bawah kata yang sedang di cari.
* Penambahan halaman baru pada Kaijin Help berupa tabel Huruf Hiragana dan Katakana.
* Perubahan tampilan pada Kaijin Help.
* Perbaikan hasil search dan eror message pada beberapa sistem operasi Windows.
* Penambahan ribuan kata-kata baru dari kontributor pada database Kaijin.
KAIJIN 1.40
* Release pada 1 Juni 2009.
* Penambahan fasilitas prounounce this word (Dengan menekan enter, maka akan terdengar sound yang menyebutkan kata yang sedang di search).
* Penambahan fasilitas KAIJIN note.
* Penambahan fasilitas Tutorial Jepang dari Tae Kim.
* Penambahan shortcut saat KAIJIN dictionary di jalankan.
* Perbaikan pada KAIJIN help dan KAIJIN about.
* Perbaikan pada hasil search yang berantakan.
* Total kata : kurang lebih 60.000 kata.
KAIJIN 1.14
* Release pada 20 Februari 2009.
* Perbaikan : KAIJIN dictionary help yang eror.
* Dihapus : Pop-up “Warning” pada awal instalasi.
* Dihapus : Huruf Hiragana diatas hasil translate (listbox kanan). Karena membutuhkan waktu yang sangat lama untuk memilih-milih dan men-convert nya dari 50.000 kata itu mana saja yang hiragana dan mana saja yang katakana.
* Total kata : 56.089 kata.
.
KAIJIN 1.00
* Release pertama pada 27 Oktober 2008.
* Total kata : 4.509 kata.
.
KAIJIN 0.0
* Ide pengembangan pertama kali muncul pada 6 Maret 2008.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar